30 Mei 2021
Laporan : Ozie
Pak Sarung (80) Warga Desa Pante Kera Dievakuasi Oleh Polri.
ANN, Aceh Timur – Bhabinkamtibmas Polsek Simpang Jernih Bripka Edy Purnawirawan bersama Bripka Dennis R membantu warga Desa Pante Kera yang sakit dan harus segera di evakuasi ke rumah sakit, Minggu, (30/05/2021).
Kapolsek Simpang Jernih Ipda Saidir mengatakan, saat itu personil Polsek Simpang Jernih sedang melaksanakan patroli di Desa Batu Sumbang dan berjumpa dengan warga yang membutuhkan bantuan,
Kemudian anggotanya mengevakausi Pak Sarung (80) warga Desa Pante Kera untuk dibawa ke rumah sakit.
Naluri anggota Polri sebagai ppelindung, pengayom dan pelindung masyarakat selalu melekat pada kedua anggota Polsek Simpang Jernih tersebut langsung memberikan pertolongan kepada Pak Sarung.
Pak Sarung mengalamai penyakit batu karang dan kelumpuhan yang sudah bertahun dan dikarenakan kesehatanya semakin memburuk keluarga melapor ke Puskesmas Simpang Jernih.
“Sebelumnya Pak Sarung dari rumahnya di Pante Kera diangkut dengan menggunakan perahu getek. Setibanya di Desa Batu Sumbang Pak Sarung langsung dibawa dengan menggunakan gerobak sorong oleh anggota kami. Hal ini dilakukan tidak adanya peralatan dan medan yang sulit dilalui.
Sesampainya di daratan Pak Sarung kemudian dibawa menggunakan Ambulance Puskesmas Simpang Jernih yang sudah menunggu untuk dibawa ke Rumah Sakit Aceh Tamiang untuk diagnosa penyakitnya lebih lanjut.” Jelas Kapolsek Simpang Jernih Ipda Saidir. (Ozie)
More Stories
Pro Musafadh (Pro MUALEM-DEK FAD) Ucapkan Selamat kepada Mualem-Dek Fadh, Unggul di Pilkada Aceh 2024
Paskibra Sekolah MAN1 Langsa Sabet 7 Trophy Termasuk Juara Umum Bergilir Kadis Pendidikan Sumut
Ilham Pangestu 4 Pilar Kebangsaan Memperkuat Nilai-Nilai Kebangsaan