12/12/2024

AsiaNationNews.com

Honesty – integrity – Trust

HMMI Provinsi Aceh Siap Menjadi Tuan Rumah Pada Kegiatan Silaturrahmi Manajemen Se-Aceh

Banda Aceh ( ANN )  Muhammad Ridha ketua serta pengurus Himpunan Mahasiswa Manajemen Universitas Serambi Mekkah (HMM USM) melakukan pertemuan serta rapat bersama pengurus Himpunan Mahasiswa Manajemen Indonesia (HMMI) provinsi Aceh di gedung fakultas ekonomi USM, Jumat (22/1/21)

“kami telah menyatakan sikap untuk siap menjadi tuan rumah pada kegiatan Silaturrahmi Manajemen Se-Aceh dan rakerda ke-II HMMI provinsi Aceh”-sebutnya

Dimana dalam acara tersebut akan diselenggarakan di Aula Dr.Mr.H.Muhammad Hassan Universitas Serambi Mekkah, dan ditargetkan pada pertengahan bulan Maret.

“Dalam acara tersebut perkiraan akan dihadiri 18 kampus se-Aceh Dan juga akan diadakan Seminar Nasional dan Manajemen Competition”-ungkapnya

Muhammad Ridha berharap kepada organisasi HMMI aceh yang merupakan mitra untuk mengedepankan semangat kebersamaan dan kekeluargaan, sehingga mampu menjadikan organisasi HMMI aceh yang dapat memberikan konstribusi positif bagi perkembangan intelektual, dan peningkatan pelayanan berkualitas bagi mahasiswa yang bergabung.

Tentunya HMMI Aceh bisa memberikan dukungan dan memberikan motivasi terhadap kemajuan dan pertumbuhan ekonomi provinsi Aceh mengingat kondisi sekarang perlu ada nya solusi yang konkrit untuk menyelesaikan permasalahan yang ada di Aceh.

“Dengan membangkitkan semangat organisasi dan juga selalu untuk bergerak dan berexplorasi kita dapat berkontribusi untuk membangun bangsa dengan baik,kita akan kuat, akan maju,akan sukses, melalui kreatifitas yang profesional”-tutupnya [ Red ]

Foto ANN : kegiatan Silaturrahmi Manajemen Se-Aceh dan rakerda ke-II HMMI provinsi Aceh

About Post Author