27 September 2021
Laporan : Roni
Penulis Artikel: Wahyu Kurniawan
*Bukan Mahasiswa Jikalau Tidak Berorganisasi*
Sumbawa (ANN) | Mahasiswa sebagai generasi intelektual atau agent of change dan agent of control didalam masyarakat harusnya bisa menempatkan diri untuk memilih wadah untuk menuangkan nalar kritis mereka. Wadah ini adalah organisasi baik organisasi internal dan ektra kampus.
Mahasiswa adalah salah satu komponen penting dari suatu perguruan tinggi atau universitas. Menjadi mahasiswa tentunya bukan sesuatu hal yang mudah, tetapi dengan menjadi mahasiswa seseorang bisa berkesempatan untuk lebih banyak belajar sekaligus mengembangkan potensi diri. Hal tersebut bisa dipelajari salah satunya dengan cara mengikuti dan aktif dalam suatu organisasi, karena banyak sekali keuntungan dari organisasi untuk seluruh mahasiswa.
Organisasi bagi mahasiswa ibaratkan ibu bagi mereka karena disanalah mahasiswa akan diasah cara berpikir dan akan digalih nalar kritisnya. Banyak pilihan organisasi bagi mahasiswa yang bisa diikuti salah satunya yang paling banyak diminati adalah organisasi intra kampus yakni Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) , BEM adalah organisasi yang dapat dinaungi oleh mahasiswa didalam kampus untuk menuangkan gagasan dan ide ide mereka.
Organisasi sebagai salah satu bagian penggerak dari suatu perguruan tinggi atau universitas tentunya memiliki peranan yang sangat penting. Begitu juga dengan komponen yang ada di dalamnya, semua sangat berperan penting. Sehingga, hal tersebut dapat sangat bermanfaat, berikut adalah beberapa keuntungan dalam berorganisasi baik organisasi intra dan ektra Kampus.
Meningkatkan pengetahuan dan wawasan
Dengan mengikuti suatu organisasi, mahasiswa akan belajar tentang banyak hal. Seperti bisa menganalisa keadaan sekitar, memberi solusi untuk permasalahan yang ada, sehingga hal tersebut secara tidak langsung dapat memberikan pengetahuan serta wawasan yang lebih luas daripada sekedar berdiam diri di kelas.
Mengasah kemampuan sosial
Bukan hanya meningkatkan kemampuan komunikasi saja, tetapi organisasi juga bisa mengasah kemampuan sosial. Karena dalam kegiatan Organisasi mahasiswa diberikan pemahaman untuk mengerti akan keadaan orang orang tidak mampu, permasalahan sosial bisa langsung dieksekusi didalam organisasi mahasiswa.
Menjadi kuat dalam menghadapi tekanan
Jika seorang mahasiswa masuk ke dalam suatu organisasi di kampus, biasanya mereka akan dihadapkan dengan berbagai masalah organisasi yang harus mereka cari solusinya. Organisasi juga menyelenggarakan kegiatan, yang tentunya dari kegiatan tersebut juga mempunyai kendala, sehingga secara tidak langsung mahasiswa akan belajar mengenai problem solving, terbiasa dengan banyak masalah dan akhirnya kuat dalam menghadapi berbagai tekanan.
Melatih jiwa kepemimpinan
Manfaat organisasi bagi mahasiswa yang berikutnya adalah bisa melatih jiwa kepemimpinan. Dalam suatu organisasi, biasanya terdapat struktur organisasi yang dipimpin oleh ketua. Tetapi kemampuan memimpin harus ada dalam setiap anggota organisasi baik sekretaris, bendahara, maupun divisi-divisi lainnya seperti hubungan masyarakat, evaluasi dan pengembangan juga melatih jiwa kepemimpinan dari masing-masing mahasiswa yang mengikuti organisasi.
Organisasi tanpa mahasiswa tidak akan ada , mahasiswa tanpa organisasi maka tidak akan bermanfaat, gunakan waktu kalian dengan baik dalam menjadi mahasiswa.
Penulis Artikel: Wahyu Kurniawan, Ketua Eksekutif Komisariat Liga Mahasiswa Nasional untuk Demokrasi (Eks-Kom) Universitas Samawa. (Red)
More Stories
Pro Musafadh (Pro MUALEM-DEK FAD) Ucapkan Selamat kepada Mualem-Dek Fadh, Unggul di Pilkada Aceh 2024
Paskibra Sekolah MAN1 Langsa Sabet 7 Trophy Termasuk Juara Umum Bergilir Kadis Pendidikan Sumut
Ilham Pangestu 4 Pilar Kebangsaan Memperkuat Nilai-Nilai Kebangsaan